Sidang PKL Melatih Siswa Percaya Diri
Sidang PKL SMK Bina Mulia

Pelaksanaan sidang sebagai tahapan akhir dari program Praktek Kerja Industri (Prakerin) peserta didik SMK Teknomedika Plus kelas XI yang dilaksanakan hari ini Kamis 24 Maret 2022.
Pendidikan Sistem Ganda (PSG) merupakan bagian integral dalam kurikulum SMK dalam rangka memberikan pengalaman belajar di dunia industri kepada peserta didik. Pembelajaran seperti ini di sekolah dikenal dengan istilah Prakerin (Praktek Kerja Industri) atau PKL (Praktek Kerja Lapangan).
Siswa-siswi SMK Bina Mulia telah selesai melaksanakan prakerin selama 3 bulan, yakni di PT.Trans Ritel Indonesia dan PD.Bhakti Karya. Setelah siswa selesai melaksanakan laporan prakerin, tibalah saatnya kegiatan dan laporan tersebut dipertanggung jawabkan. Sidang prakerin berlangsung pada hari Kamis (24/03/2022).
Kegiatan tersebut berlangsung secara tertib di hadiri oleh siswa kelas XI, 3 penguji internal yakni Ibu Iim Rohimah S.Ag.,MM.Pd, Indah Nurlaela, S.Pd dan Supriyati, S.Pd. Kegiatan ini tetap memerhatikan protokol kesehatan.
Siswa-siswi terlihat tegang saat menunggu giliran untuk memasuki ruangan, dengan terus konsentrasi dan mempersiapkan secara matang, panitia penyelenggara tak henti memotivasi agar tidak gerogi dan untuk selalu percaya diri. Kegiatan ini dilaksanakan untuk mengetahui sejauh mana ilmu dan pengalaman yang di dapat saat prakerin.
"Harapannya kedepan siswa-siswi lulusan SMK Bina Mulia benar-benar siap kerja dan dapat bersaing di dunia kerja nantinya" ucap Kepala Sekolah SMK Bina Mulia.